Selasa, 06 Juli 2021

Strategi Belajar Internet Marketing Sampai Sukses

Strategi Belajar Internet Marketing Sampai Sukses

Seiring dengan perkembangan dunia digital yang semakin pesat berkat adanya internet, nyatanya kini mampu membawa banyak perubahan dalam segi kehidupan. Saat ini hampir semua orang pasti bergantung dengan teknologi yang mampu memberikan kemudahan. Bahkan banyak orang beralih ke bisnis online dengan belajar internet marketing karena dianggap lebih menguntungkan dibandingkan dengan menjalankannya secara offline.

Apa itu internet marketing?

Internet marketing atu yang lebih difahami masyarakat dengan istilah tata cara pemasaran bisnis secara online dengan memanfaatkan internet. Belajar internet marketing  menjadi salah satu hal wajib yang harus diketahui, terutama bagi kamu yang menjalankan bisnis menggunakan sistem online. Untuk bisa menjadi internet marketer yang lihai memang bukanlah hal yang mudah, dibutuhkan pengetahuan serta pengalaman yang membuatuhkan waktu tidak sedikit.

Trik belajar internet marketing bagi pemula

Namun jika kamu terus mau berusaha dengan belajar menjadi ‘internet marketer yang handal bukan hanya sekedar impian belaka. Berikut ini trik yang bisa kamu ketahui ketika belajar internet marketing:

1.       Melakukan riset produk

Kunci utama dari dalam strategi internet marketing adalah dengan melakukan riset produk. Dalam menjalankan bisnis online, hal yang dibicarakan adalah apa saja keinginan pasar yang sedang dibitihkan, bukan apa yang ingin anda jual. Jika kamu ingin menjual produk yang saat ini sedang naik daun dan dibutuhkan oleh banyak konsumen. Maka peluang untuk memperoleh profit dengan jumlah yang besar bukanlah sebuah mimpi lagi.

Bagitupun sebaliknya, jika kamu menual produk yang memang kini sedang tidak diminati pasar buka keuntungan yang anda dapat melainkan kerugian. Dalam melakukan riset produk ini, trik paling mudah yang bisa kemu lakukan adalah dengan mengunjungi marketplace. Disitu kamu dapat menjari tahu produk apa yang kini tengah menjadi best-seller di  masyarakat. Selain cara tersebut, kamu juga dapat melakukan riset produk melalui fitur Google Trends.

2.       Melakukan riset persaiangan bisnis

Setelah kamu berhasil mendapatkan produk yang nantinya akan dijual, selanjutnya yakni mengadakan riset persaiangan bisnis. riset ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kondisi pasar dan siapa saja para competitor yang akan kamu hadapi nanti.Hasil riset persaiangan akan menjadi gambaran awal dari para competitor, sehingga kamu dapat memikirkan strategi yang paling tepat untuk memenangkan kompetisi bisnis.

riset persaiangan bisnis ini juga dapat digunakan untuk menganalisis bagaimana kelemahan, kekuatan serta ancaman yang bisa saja muncul di kemudian hari. Sedangkan dalam penentuan harga, di awal merintis karir kamu dapat menerapkan metode leader pricing atau memberikan harga yang rendah dari harga biasanya. Meskipun keuntungan yang didapatkan sedikit, namun jika jumlah penjualan banyak tentunya kamu akan mendapatkan keuntungan yang jauh lebih besar.

3.       Membangaun database audience

Cara selanjutnya adalah dengan membuat serta mengelompokkan database dari para audience. Ini juga menjadi hal penting yang nantinya akan membantu kamu dalam memetakan target pasar yang paling potensial sebagai distribusi penjualan.

Selain itu membuat database audience juga berarti membangun hubungan antara penjual dan pembeli. Sebab tujuan dari internet marketing pada dasarnya tidak hanya tentang cara produk bisa diperoleh oleh mereka. Melainkan juga tentang bagaimana mereka bisa mengenal dan menyadari bahwa produk yang kamu jual tersebut memiliki citra yang baik.

Jenis-jenis media belajar internet marketing

Nah, setelah kamu mengetahui apa saja tips yang harus dilakukan ketika akan belajar internet marketing. Selanjutnya adalah memilih media yang digunakan untuk menjalankan internet marketing. Ada beberapa pilihan strategi belajar internet marketing yang bisa kamu gunakan, kamu dapat menggunakan satu atau bahkan beberapa dalam waktu sekaligus untuk memasarkan produk. Berikut beberapa pilihan media internet marketing tersebut:

1.       Content marketing

Ada yang mengatakan bahwa konten merupakan  segalanya. Untuk menarik perhatian para konsumen, kamu tidak harus meggunakan cara konvensional dengan menampilkan iklan secara terbuka. Ketika kamu sedang menonton televise lalu muncul iklan, maka kamu akan langsung menggantinya ke channel televise yang lain bukan? Nah, hal tersebut juga berlaku pada dunia internet marketing. Kebanyakan orang tidak akan menyukai jika menemukan iklan yang teranng-terang, sehingga mereka akan buru-buru pindah ke halaman web lain.

Agar para konsumen tidak mudah bosan dengan cara pemasaran kamu, maka jalan keluarmnya adalah menggunakan content marketing. Teknik pemasaran bisnis yang menggunakan konsep konten tidak bertujuan menjual produk secara langsung. Namun akan ditawarkan beberapa hal seperti kegunaan serta nilai manfaat yang dimiliki dari produk tersebut. Kemudian konten akan dikemas dalam bentuk presentasi, artikel, gambar, audio maupun video.

2.       Website marketing

Media selanjutnya yang dinilai paling efektif dalam menjalankan strategi internet marketing adalah denngan menggunakan website. Selain dapat meningkatkan penjualan produk dengan traffic yang lebih cepat, website juga berfungsi meningkatkan brand awardness dari bisnis yang kamu miliki.

Melalui website, para konsumen akan lebih mudah melihat apa saja produk yang kamu jual. Mereka juga akan menilai bagaimanan kualitas brand produk kamu, apakah memang dibuat dengan benar-benar professional atau justru sebaliknya.

3.       SEO (Search Engine Optimization) marketing

SEO adalah teknik pemasaran di mana kamu bisa mengoptimalkan website internet marketing melalui mesin pencarian Google. SEO juga menjadi salah satu media dalam meningkatkan cakupan bisnis yang kamu miliki.

Semakin website bisnis kamu terletak di halaman awal mesin pencarian atau justru mendapatkan ranking satu. Maka semakin besar pula peluang bisnis kamu dikenal oleh banyak konsumen. Setidaknya untuk pengoptimalan website melalui SEO terdapat 3 komponen penting yang harus diperhatikan. Yaitu keyword (kata kunci utama), on-page (berada di halaman berawa website bisnis muncul setelah dilakukan pencarian), dan off-page optimization.

4.       Facebook marketing

Saat ini Facebook merupakan salah satu aplikasi media sosial dengan jumlah pengguna aktif atau user paling banyak di dunia. Sehingga bukan hal yang mustahil jika Facebook dijadikan lapak marketing bisnis dengan hasil yang sangat menjanjikan. Untuk  menaikkan brand awardness bisnis, kamu dapat memanfaatkan fitur Fanspage yang disediakan oleh Facebook. Melalui halaman Fanspage tersebut kamu dapat mengisinya dengan berbagai macam konten yang tentunya mampu meanrik konsumen.

Dengan branding bisnis yang baik, bukan tidak mungkin lagi jika jumlah pejualan produk bisnis anda semakin meningkat pula. Selain itu kamu juga dapat beriklan melalui Facebook dengan memanfaatkan Facebook Ads. Lewat fitur ini kamu akan lebih mudah menjangkau konsumen paling potensial dengan produk bisnis.

5.       Youtube marketing

Youtube adalah situs pennyedia video yang paling banyak diakses oleh orang-orang di berbagai belahan dunia. Terlebih lagi saat ini paket internet dapat dibeli dengan harga yang murah, sehingga membuat Youtube tidak pernah sepi pengunjung.

Kamu dapat membuat channel Youtube sendiri dan memanfaatkannya untuk mengulas produk bisnis yang dijual. Kamu dapat membuat video tentang konten yang ada kaitannya dengan produk bisnis, lalu bagikan video tersebut ke platform media sosial yang kamu miliki.